Rabu, 22 Desember 2010

Belum Ada Perencanaan Matang Recovery Gorong-gorong

Laporan, Wicaksana Arif Turbrilian

Tribunjogja.com, Yogya - Dinas Pemukiman dan Prasarana Wilayah Kota Yogyakarta belum melakukan perbaikan fasilitas publik yang rusak pascaerupsi dan banjir lahardingin. Dinas ini pun belum merancang rencana perbaikan fasilitas umum yang rusak. "Kami baru mengerjakan hal-hal yang bersifat darurat," ujar Kepala Dinas Pemukiman dan Prasarana Wilayah Kota Yogyakarta, Eko Suryo, Rabu (22/12/2010).

Pihaknya menambahkan, penanganan tersubatnya gorong-gorong akan dimulai ketika status tanggap darurat dicabut. "Belum ditangani, karena kalau terburu-buru dikeruk, nanti malah kesumbat lahar dingin lagi," ujarnya.

Terkait masalah mampetnya saluran sanitasi warga bantaran kali Code, pihaknya mengatakan telah mengoperasikan beberapa alat sedot tinja darurat. "Kami sediakan beberapa alat darurat penyedot tinja di beberapa titik," tambahnya.

Sedangkan bila masyarakat mengalami kesulitan air bersih, Kimpraswil akan menyediakan bak air darurat. "Selain itu juga, kami telah melakukan pengerukan sedimentasi di kali Code," tutupnya.

Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tidak ada komentar:

Posting Komentar