Selasa, 03 Mei 2011

Fidel Serahkan Bantuan Korban Kebakaran

Laporan, Wicaksana Arif Turbrilian

DURI, TRIBUN - Anggota komisi IV DPRD Kabupaten Bengkalis, dr Fidel menyampaikan bantuan dari Bulan Sabit Merah Indonesia sebesar Rp 2 juta pada korban kebakaran di jalan Kayangan, Selasa (4/5). Bantuan tersebut diharapkannya dapat meringankan beban keluarga Sutrisno. Fidel mengaku terdorong untuk menyerahkan bantuan tersebut karena melihat seluruh harta benda hangus terbakar.

Kebakaran yang menghanguskan harta benda pasutri, Sutrisno dan Siti ini terjadi pada Minggu (1/5) lalu. Insiden tersebut hanya meyisakan pakaian yang melekat di tubuh pasutri, dua anak dan adik ipar. Total anggota keluarga ada lima orang Sutrisno (33), Siti (30), Sartika (9), Risti Awalia (3) dan Tendi Setiawan (2). Saat kejadian pasutri ini sedang bekerja. Di dalam rumah hanya tinggal adik ipar Sutrisno, Sartika.

Siti yang sedang hamil sembilan bulan mengatakan bersyukur, adiknya yang baru berusia sembilan tahun ini bisa menyelamatkan diri. Siti yang sehari-hari bekerja sebagai penjaga WC di pasar tidak mengetahui akan terjadi demikian. Saat itu, dia dan suaminya sedang bekerja. Sementara kedua anaknya yang masih balita diajak bekerja. Peristiwa terjadi sekitar pukul 10.30.

"Untung saja adik saya bisa keluar rumah, saat api melahap sebagian rumah," ucapnya.

Kala itu adik saya keluar dan berlari ke rumah ibu yang punya kontrakan. Namun kobaran api tak dapat dipadamkan. Rumah yang baru mereka diami selama dua bulan ini luluh lantak dalam sekejap. Televisi, kulkas, mesin cuci, DVD, lemari, kasur dan perabotan lain ikut hangus terbakar. Diduga, kebakaran terjadi karena hubungan arus pendek dari tetangga sebelah.

Kini ia tak tahu harus tinggal kemana. Tak tahu harus mengadu kemana. Sementara, pemilik kontrakan membolehkan Sutrisno dan keluarga mendiami tempat tinggalnya. Selama masa menenangkan diri dan belum mendapat kontrakan baru. Sedagkan untuk baju ganti keluarga ini, Siti mengaku membeli baju-baju bekas seharga Rp 5 ribu dari uang tabungan.

Semenjak peristiwa tersebut, Siti mengaku baru kali ini mendapat bantuan materiil. Memang peristiwa itu terjadi, ia bingung tak tahu harus bagaimana lagi. Harta benda hangus termasuk seragam dan buku-buku sekolah adiknya. Dalam penyerahan bantuan tersebut, Fidel menyampaikan, ya kalau bisa utamakan untuk membeli keperluan sekolah.
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tidak ada komentar:

Posting Komentar