Jumat, 19 Agustus 2011

Kado Istimewa Jadi Duta Science Indonesia

Laporan, Wicaksana Arif Turbrilian

PINGGIR, TRIBUN – Hadiah luar biasa didapat Fadzil dan Rafi di Ramadhan 1432 H. Hari ini, Sabtu (20/8) keduannya terbang menuju Bangkok, Thailand. Keberangkatannya ke Thailand yakni untuk mengikuti event yang digelar Asia Pacific Economic Cooperation (APEC). Fadzil Aulia yang merupakan siswa kelas XII IPA SMA Islam Terpadu Mutiara terpilih menjadi pemenang terbaik kedua dalam ajang yang digelar PP-IPTEK.

Karya tulisnya berjudul "Why We Called Nuclear as Miracle for Electricity" menghantarkannya mendapat beragam hadiah dari PP-IPTEK. Begitu pula dengan Rafi R Ramadhan, murid SMPIT Mutiara Pinggir kelas IX. Karya tulisnya berjudul "The Killer Goonch Fish" menobatkannya duduk di peringkat enam seluruh Indonesia.

Sepuluh besar pemenang dalam ajang yang digelar PP-IPTEK berhak mendapatkan 'Fellowship' berupa tiket pesawat gratis Jakarta-Thailand (PP) serta akomodasi dan transportasi salama mengikuti 4th Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) Youth Science Festival (AYSF) di Thailand. Setelah kemarin keduanya melalui pembekalan terakhir di Jakarta, maka hari ini sudah bisa memulai perjalanan.

Ajang peringatan 4th Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) Youth Science Festival (AYSF) digelar di Sirindhorn Science Home, Thaliand Science Park. Dari ibu kota Bangkok, rombongan akan langsung menujulokasi. Agendanya acara tersebut akan berlangsung selama enam hari yakni hingga 26 Agustus 2011.

"Sesuai surat keputusan PP-IPTEK Indonesia tertanggal 18 Mei 2011, alhamdulillah karya tulis Fazil Aulia, putra kedua dari Arief Setiawan dan Adini Nurhayati, dengan Judul "Why We Called Nuclear as Miracle for Electricity" terpilih sebagai terbaik dua dan berhak mendapatkan 'Fellowship' berupa tiket pesawat gratis Jakarta-Thailand (PP) serta akomodasi dan transportasi salama mengikuti 4th Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) Youth Science Festival (AYSF) di Thailand,'' ujar Ketua Pembina YPIT Mutiara, Abdul Gaffar, Jumat (19/8).

Pada tanggal 20 – 26 Agutus 2011 di Sirindhorn Science Home, keduanya akan mengunjungi beberapa tempat-tempat belajar di Thailand. Yakni di antaranya, Thailand Science Park, Pathum Thani Province, National Science Museum Pathum Thani Province dan Sakaerat Environmental Research Station, Sakaerat Biosphere Reserves, Nakhon Ratchasima Province.

Bersama sepuluh siswa tingkat SMA dan sepuluh siswa SMP lainnya, keduanya akan diamanahi menjadi duta teknologi. Siswa berprestasi terbaik dalam bidang science dari seluruh Indonesia akan menjadi Duta Pelajar Berprestasi dan Kreatif Indonesia. Kesemuanya ini ditentukan melalui seleksi yang dilaksanakan oleh PP-IPTEK Jakarta.

"Kegiatan APEC Youth Science Festival, merupakan ajang adu kebolehan dalam bidang science dari murid-murid SMP dan SMA terbaik dari Negara-negara Asia Pacific. Seluruh peserta diharapkan dapat
memaparkan hasil experimentnya dan berbagi pengalaman serta mengikuti perkuliahan dari berbagai pakar Science serta melakukan experiment serta mempresentasikannya untuk memilih peserta yang terbaik,'' tutup
Abdul Gaffar.
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tidak ada komentar:

Posting Komentar