Selasa, 18 Oktober 2011

Peresmian Bank Muamalat

Laporan, Wicaksana Arif Turbrilian

DURI, TRIBUN - Branch Manager Bank Muamalat Pekanbaru, Bambang Setiawan dan Camat Mandau diwakili Asmiwati resmikan pembukaan kantor cabang pembantu Duri, Selasa (18/10). Dalam pidatonya, Bambang bersyukur akhirnya dapat terealisasikan juga rencana yang sudah dibangun sejak lama. Ia berharap, kehadiran Bank Muamalat ini bisa diterima masyarakat Duri.

Lembaga keuangan yang dari sejak awal konsisten dengan konsep syariah ini akan mendedikasikan perjuangannya untuk masyarakat Mandau. Dedikasi itu diekspresikan dalam wujud pelayanan keuangan yang berlandaskan syariah.

"Kita berharap kehadiran bank Muamalat bisa turut membangun pertumbuhan ekonomi masyarakat Mandau," ucapnya.

Kantor cabang pembantu Duri merupakan kantor ke 124 yang telah dibangun di Riau. Dengan modal yang cukup kuat, Bank Muamalat berencana membangun juga di kota-kota lain. Dengan aset Rp 25,3 triliun yang dimiliki, Bambang merasa optimis bisa turut andil membangun perekonomian bangsa.

Dalam catatan yang telah terekam, tahun ini Bank Muamalat, telah melakukan pembiayaan sebesar 21 triliun. Angka ini meningkat dari dari tahun ke tahun. Dan laba yang berhasil dikantongi sebesar 266 miliar.
"Dengan basis keuangan syariah, kami berharap segala transaksi yang dilakukan, diberi keberkahan. Dengan prinsip keuangan syariah, yang mengutamakan keadilan dan tidak memberatkan," lanjutnya.

Rasa optimistis Bambang bukan tanpa perhitungan. Perasaan itu bisa muncul karena, membawa beberapa produk unggulan yang siap diluncurkan. Beberapa produk unggulan yang bisa dinikmati nasabah yakni, Talangan Haji, Tabungan Umroh, KPR dengan margin tetap, Modal Kerja, dan banyak lagi.

Selain itu, Bank Muamalat juga tak melupakan pembangunan ekonomi mikro. Dengan menggandeng Baitul Mal Watamwil (BMT), Bank Muamalat membina pelaku usaha mikro. Hingga akhir tahun ini, Bank Muamalat menargetkan melakukan transaksi keuangan sebanyak Rp 30 miliar. Dan angka itu akan dilipatduakan pada tahun depan.

Dalam acara peresmian tersebut dihadiri beberapa pejabat kecamatan Mandau, perwakilan seluruh bank yang ada di Duri dan Kapolsek Mandau, AKP Devy Firmansyah. Bank Muamalat juga turut memberikan bantuan pada puluhan anak yatim yang berada di sekitar kantor.
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tidak ada komentar:

Posting Komentar